Berita Detail

2023-11-20

ROAD SHOW SD HATI KUDUS RAJAWALI MAKASSAR DI TK RAJAWALI MAKASSAR

Road show SD Hati Kudus Rajawali Makassar di TK Rajawali Makassar

Jumat, 17 November 2023 merupakan langkah awal SD Hati Kudus Rajawali Makassar untuk berkomunikasi langsung dengan masyarakat  dalam rangka memperkenalkan lebih dekat tentang SD Hati Kudus Rajawali Makassar kepada orang tua dan anak-anak yang mempersiapkan diri ke jenjang sekolah dasar. TK Rajawali merupakan sasaran pertama dalam acara Road show yang merupakan TK  dalam satu kompleks Persekolahan Bumi Rajawali di bawah naungan Yayasan Joseph Yeemye Cabang Sulselra.

Acara road show  SD Hati Kudus Rajawali Makassar di TK Rajawali menampilkan berbagai  acara yang dibawakan perwakilan dari beberapa  ekskul yang ada di SD Hati Kudus Rajawali Makassar. Seperti  olarahraga menampilkan keterampilan bermain bola dari ekskul futsal oleh Arya X. K. Munda Mendila dan Davin Imanuel Lomo,  yang merupakan pemain terbaik dari SD Hati Kudus Rajawali Makassar, juga dari ekskul basket menampilkan keterampilan membawa bola oleh Addrian Ananda Randalembang. Adapun ekskul taekwondo juga menampilkan atraksi yang dibawakan oleh Epiphanias P.N. Hutagalung, Princess Mikayla Sianturi dan Brigita Glory Rantekada. Selain itu ekskul story telling juga membawakan cerita baik itu cerita dalam bahasa Indonesia yang dibawakan oleh Nathania Vionetta Effendy (kelas 1B)  dan cerita dalam  bahasa Inggris dibawakan oleh Jocelyn Christabelle Nie (kelas 5A). Dan dari ekskul musik menampilkan musik pianika dari kelas kecil serta dimeriakan oleh gerak dan lagu. Selain ekskul yang ditampilkan dalam  road show masih ada beberapa ekskul yang  ada namun tidak tampil karena mengingat waktu acara yang akan terlalu panjang  jika semua ekskul memberikan penampilan.

Dalam acara  road show  ini kepala SD Hati Kudus Rajawali  Makassar bapak Ronald Tewuh, S.Pd menyampaikan beberapa keunggulan yang dimiliki oleh SD Hati Kudus Rajawali Makassar  sebagai tempat berpetualang untuk menuntut  ilmu dan  membangun  karakter  peserta didik. SD Hati Kudus Rajawali Makassar  merupakan salah satu  sekolah yang  letaknya cukup strategis di Makassar.

Seluruh rangakain acara road show  SD Hati Kudus Rajawali Makassar di TK Rajawali berlangsung dengan meriah dan diikuti oleh semua anak-anak TK  Rajawali bersama orang tua yang  juga turut diundang. Anak-anak semua bersemangat mengikuti acara road show  tersebut.

Adapun acara road show SD Hati Kudus Rajawali Makassar  ini disponsori oleh susu Zee, Birth Beyond dan Erlangga.

SD Hati Kudus Rajawali Makassar, Majulah terus!!!

Opening Hours

Newsletter

www.sdhatikudus.sch.id